Berangkat dari pengamatan selama satu semester menangani bidang kesiswaan, didapatkan kesimpulan bahwa 99% permasalahan yang terjadi pada siswa di sekolah sebenarnya sudah berangkat dari rumah/keluarga. Dengan berbagai macam variasi dan tingkat kesulitannya, mulai dari anak ternyata tidak tinggal bersama orang tua karena orang tua bekerja di daerah lain, anak ternyata tinggal bersama saudara baik kandung/tiri karena orang tua brokenhome, dan lain sebagainya sampai pada tingkat dimana orang tua kurang/tidak peduli dan bahkan mengatakan sudah gak sanggup ngatasi anaknya.
Atas dasar itulah maka kegiatan Smart Parenting dilaksanakan dengan sasaran adalah orang tua siswa kelas X dan XI dan berikutnya akan secara rutin dilaksanakan.
Bentuk Kegiatan adalah seminar setengah hari dengan menghadirkan nara sumber dari :
1. Kepolisian, tentang tata tertib lalu lintas dan kriminalitas
2. Badan Narkotika Nasional, tentang pencegahan penyalahgunaan narkotika
3. Bidang kesiswaan, tentang tata tertib siswa
No comments:
Post a Comment